DETAIL DOCUMENT
Analisis Pengaruh Variasi Temperatur Pada Proses Plasma Nitriding Baja S45c Terhadap Kekuatan Impak
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam 45
Author
Andrian, Alfie
Subject
Manufaktur 
Datestamp
2022-09-02 02:11:38 
Abstract :
Baja saat ini merupakan bahan yang sering di pakai dalam berbagai macam kegiatan industri baik dalam proses industri maupun sebagai komponen mesin. Baja S45C merupkan jenis baja ?Medium Carbon Steel? (0.3-0.5% C). Dengan kandungan karbon medium ini memungkinkan baja ini untuk di tingkatkan lagi sifat mekaniknya. Kode baja S45C adalah baja karbon dengan kandungan karbonnya 0,45% berdasarkan pada standar JIS. Pada penelitian ini bertujuan untuk mengetahui uji ketebalan dan kekerasan material standar S45C pada proses nitriding dengan temperatur 350 oC, 420 oC, dan 500 oC dengan waktu tahan selama 5 jam. Dengan Raw material S 45C, diperoleh nilai ketangguhan Temperatur 350?C, diperoleh nilai ketangguhan pada sample 1 15 joule, pada sample 2 10 joule, pada sample 3 15 joule, dengan nilai rata-rata 13 joule. Pada table dan grafik dengan Temperatur 420?C, diperoleh nilai ketangguhan pada sample 1 25 joule, pada sample 2 27 joule, pada sample 3 27 joule, dengan nilai rata-rata 26 joule. Pada table dan grafik dengan temperatur 500?C diperoleh nilai ketangguhan yang didapat pada sample 1 21 joule, pada sample 2 23 joule, pada sample 3 22 joule, dengan nilai rata-rata 24 joule. 
Institution Info

Universitas Islam 45