DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KOLOSTRUM TERHADAP PELEPASAN ION METAL (Ni, Cr DAN Fe) PADA BRAKET METAL ORTODONTI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam Sultan Agung
Author
Gresfullah, Akhmad Zaida
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2018-02-13 03:39:40 
Abstract :
Kolostrum memiliki kandungan antibakteri dan kandungan dari laktoferin yang diharapkan dapat mengurangi dari laju korosi pada braket. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kolostrum terhadap pelepasan ion metal Ni, Cr dan Fe pada braket dan juga untuk mengetahui perbedaan lepasan ion metal terhadap kelompok kontrol aquades, NaF dan saliva buatan. Jenis penelitian ini adalah eksperimental laboratoris, dengan rancangan pre post test control group design yang dilakukan pada 24 braket yang terbagi atas 4 kelompok yang direndam kedalam kolostrum, aquades, NaF dan saliva buatan selama 7 hari dan diinkubasi dengan suhu 37oC. Pengukuran lepasan ion logam menggunakan alat ICP-OES. Hasil penelitian didapatkan kelompok perlakuan dengan kolostrum memiliki hasil 0 yang absolute yang berarti tidak terdapat lepasan ion metal. Untuk kelompok kontrol yang direndam ke dalam aquades, NaF dan saliva buatan terdapat pelepasan ion metal. Hasil analisis kruskal wallis didapatkan perbedaan kadar ion Ni dan Cr pada ketiga kelompok kontrol. Analisis mann whitney didapatkan perbedaan bermakna (p<0.05) pada ion Cr dan Ni dari kelompok aquades dengan NaF dan aquades dengan saliva buatan. Disimpulkan bahwa braket yang direndam kedalam kolostrum tidak terdapat pengaruh pelepasan ion metal, sedangkan untuk braket yang direndam ke dalam kelompok kontrol aquades, NaF dan saliva buatan terdapat pengaruh pelepasan ion metal Ni, Cr dan Fe yang bervariasi. Sehingga kolostrum dapat digunakan untuk bahan inhibitor korosi yang baik. Kata kunci : Kolostrum, aquades, NaF, saliva buatan, korosi 
Institution Info

Universitas Islam Sultan Agung