DETAIL DOCUMENT
PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA MELALUI METODE PROBLEM SOLVING SISWA KELAS III SD ISLAM DARUL HUDA SEMARANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam Sultan Agung
Author
Artho, Ryan Muji
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2018-02-13 03:47:09 
Abstract :
Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa melalui metode Problem Solving di kelas III SDI Darul Huda Kecamatan Genuk Kota Semarang. Jenis penelitian ini adalah penelitian Tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Obyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas IIIA SD Islam Darul Huda semarang yang berjumlah 40 siswa. Terdiri dari 24 siswa laki-laki 16 perempuan. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data menggunakan tes/evaluasi, lembar observasi untuk siswa dan guru. Hasil penelitian menunjukkan pembelajaran dengan menggunakan metode Problem Solving dapat meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa. Hal ini di tandai dengan siswa yang sebelumnya tidak memahami konsep dalam proses pembelajaran menjadi memahami konsep dalam pembelajaran. Selain itu siswa yang sebelumnya tidak memperhatikan guru menjadi memperhatikan guru saat proses pembelajaran. Pada siklus I siswa kelas IIIA SDI Darul Huda Kecamatan Genuk kota Semarang yang berjumlah 40 siswa kemampuan pemahaman konsep memperoleh presentase ketuntasan 62,5% sedangkan pada siklus II kemampuan pemahaman konsep matematika siswa meningkat dengan presentase ketuntasan 90%. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di kelas IIIA SDI Darul Huda melalui metode Problem Solving maka dapat dinyatakan bahwa kemampuan pemahaman konsep siswa dapat ditingkatkan Kata Kunci: Kemampuan Pemahaman Konsep, Matematika, Metode Problem Solviing 
Institution Info

Universitas Islam Sultan Agung