DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KUALITAS PENGGUNAAN ANTIBIOTIK TERHADAP LAMA RAWAT INAP PASIEN DIARE - Studi Observasi Analitik Pada Pasien Rawat Inap di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang Periode Januari - Desember 2016
Total View This Week0
Institusion
Universitas Islam Sultan Agung
Author
Badahdah, Nadya Reza Nanda
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2018-10-05 04:03:12 
Abstract :
Antibiotik adalah salah satu terapi yang diberikan pada kasus diare. Evaluasi rasionalitas penggunaan antibiotik diperlukan untuk menetapkan strategi pencegahan resistensi . dampak penggunaan antibiotik yang tidak rasional dapat menyebabkan resistensi dan meningkatkan lama rawat inap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kualitas penggunaan antibiotik terhadap lama rawat inap pasien diare di instalasi rawat inap Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang Penelitian ini menggunakan metode cross sectional. Data diperoleh dari 32 rekam medis pasien diare usia 1 - 18 tahun dengan kode ICD-X A09.9 yang menjalani rawat inap di Rumah Sakit Islam Sultan Agung bulan Januari 2016-Desember 2017. Rasionalitas antibiotik dievaluasi dengan kriteria Gyssens. Kelompok rasional yaitu kategori 0 dan kelompok irrasional yaitu kategori I-VI. Hubungan kualitas penggunaan antibiotik dan lama rawat inap dianalisis menggunakan uji Mann-whitney. Kualitas penggunaan antibiotik pada pasien diare yang rasional dan irasional sebanyak 3(9,4%) dan 29(90,6%). Rerata lama rawat inap pasien diare pada kelompok rasional dan irasional sebesar 4,33+0,57 dan 4,21+1,40 hari (p=0,455). Penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas penggunaan antibiotik tidak memiliki hubungan dengan lama rawat inap pasien diare di RS Islam Sultan Agung Semarang. Penyebab pemanjangan lama rawat inap biasanya disebabkan oleh jenis disentri basiler dan derajat dehidrasi pada pasien. Kata Kunci : Kualitas penggunaan antibiotik, lama rawat inap pasien diare, kriteria Gyssens 
Institution Info

Universitas Islam Sultan Agung