DETAIL DOCUMENT
PERANCANGAN APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN KIMIA BENTUK MOLEKUL MENGGUNAKAN AUGMENTED REALITY DI MAN 1 GERUNG
Total View This Week34
Institusion
STMIK Bumi Gora
Author
Nabila, Aulia Putri
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2022-03-14 09:00:11 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan aplikasi media pembelajaran kimia bentuk molekul menggunakan augmented reality sebagai alat tambahan pembelajaran dalam bentuk media pembelajaran yang diproyeksikan dalam objek 3 dimensi yang mudah digunakan dan menarik agar dapat membantu pembelajaran kimia khususnya pada materi bentuk molekul. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle. Tahap metode ini meliputi perancangan (design), tahapan pengumpulan materi (material collecting), tahapan pembuatan (assembly), dan tahapan distribusi (distribution). Hasil penelitian menunjukkan bahwa; 1) telah dirancang sebuah aplikasi media pembelajaran kimia materi bentuk molekul dengan memanfaatkan teknologi augmented reality yang menarik dan mudah digunakan dalam pelajaran kimia khususnya pada materi bentuk molekul; 2) hasil dari perhitungan persentase masing-masing jawaban pengujian beta test, dimana hasil kuesioner 57.6% menyatakan sangat setuju, 40.9% menyatakan setuju dan 1.5% menyatakan netral, dan 3) aplikasi media pembelajaran kimia bentuk molekul menggunakan teknologi augmented reality telah dinyatakan cukup layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran tambahan pada mata pelajaran kimia khususnya pada materi bentuk molekul. 
Institution Info

STMIK Bumi Gora