DETAIL DOCUMENT
MEDIA INFORMASI MATERIAL BANGUNAN PADA MASJID BAYAN BELEQ BERBASIS MULTIMEDIA
Total View This Week4
Institusion
STMIK Bumi Gora
Author
YORDAN, FERDIANSYAH MAHARDIKANADA
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2020-05-13 03:30:24 
Abstract :
Teknologi yang semakin pesat membuat banyak perubahan yang terjadi mulai dari perubahan kegiatan sampai dengan perubahan pola pikir masyarakat yang semakin intelek dan mendominasi terhadap penggunaan smartphone seperti android. Namun banyak masyarakat yang belum tau adanya peninggalan bersejarah dan menjadi Masjid pertama yang ada di Lombok yaitu Masjid Bayan Beleq. Minimnya informasi yang di dapat membuat masyarakat tidak mengetahui hal tersebut. Sekarang rata-rata masyarakat menggunakan smartphone android dalam melakukan setiap pekerjaan dan kegiatan sehari-hari oleh karena itu perlunya perkembangan suatu sistem informasi yang lebih menarik sehingga masyarakat tidak malas untuk mencari informasi. Maka dirumuskan masalah yakni bagaimana membuat media informasi material bangunan pada masjid bayan beleq menggunakan augmented reality Metode yang digunakan penulis dalam membangun aplikasi ini adalah metode pengembangan perangkat lunak multimedia versi Luther-Sutopo. Menurut Sutopo (2003) dalam metode ini ada 6 tahapan yang di lakukan yaitu tahap concept, design, material collecting, assembly, testing dan distribution. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan informasi material bangunan yang digunakan Masjid Bayan Beleq sekaligus mengenalkan salah satu situs cagar alam budaya di Kabupaten Lombok Utara yaitu Masjid Bayan Beleq kepada wisatawan dan masyarakat luas dalam bentuk 3D yang dapat menjadi daya tarik terhadap Masjid Bayan Beleq. Aplikasi Media Informasi Material Bangunan Pada Masjid Bayan Beleq Berbasis Multimedia adalah sebuah aplikasi yang dapat menampilkan 3D dari material yang digunakan Masjid Bayan Beleq serta sejarah dan filosofinya. 
Institution Info

STMIK Bumi Gora