DETAIL DOCUMENT
MODEL EVALUASI PROGRAM FESTIVAL OLAHRAGA TRADISIONAL TINGKAT NASIONAL
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Jakarta
Author
ALFREDO, DO KARMO
Subject
Manajemen Kantor, Organisasi 
Datestamp
2020-09-10 15:18:43 
Abstract :
Olahraga tradisional merupakan permainan rakyat yang hidup dalam suatu masyarakat yang telah mengakar, tumbuh dan berkembang dan secara turun temurun diwariskan dari generasi ke generasi, berdasarkan hal itu harus didukung oleh konsistensi dan keseriusan pemerintah untuk mengelolanya. Kondisi tersebut mendorong Bidang Olahraga Tradisional, Asisten Deputi Olahraga Rekreasi, Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Kemenpora melakukan penggalian, pembakuan, pelestarian dan pengembangan melalui penyelenggaraan Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi Program Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional sebagai salah satu Program prioritas Kemenpora yang merupakan penelitian evaluasi dengan model CIPP meliputi Context, Input, Process dan Product, dengan instrument kuesioner, wawancara, studi dokumen dan observasi. Hasil penelitian diperoleh 1) Hasil evaluasi context, kesesuaian visi, misi dan tujuan sangat baik, landasan hukum cukup dan analisis kebutuhan sangat baik. 2) Evaluasi input, kesesuaian strategi perencanaan, dukungan penyelenggara, kriteria peserta baik, dan dukungan daerah dan dukungan dana cukup yang perlu ditingkatkan dana dekonsentrasi. 3) Evaluasi process, kesesuaian persiapan, pelaksanaan, dan sistem pengawasan baik. 4) Evaluasi product, memiliki pencapaian keikutsertaan baik dan data olahraga tradisional cukup yang harus ditingkatkan. Hasil penelitian ini merekomendasikan beberapa hal, sebagai berikut: 1) Melanjutkan Program Festival Olahraga Tradisional; 2) Menerapkan dasar hukum; 3) Menjaga kesesuaian tujuan penyelenggaraan Program; 4) Menjaga kesinambungan strategi penyelenggaraan Program; 5) Menjaga kualitas peserta, panitia, wasit atau juri maupun kepanitian dari penyelenggaraan Program; 6) Menjaga kesesuaian profil dan proses perekrutan peserta Program; 7) Meningkatkan dukungan melalui kerjasama pemerintah pusat dan daerah maupun stakeholders yang ada; 8) Perlu dukungan sumber daya dana dari pemerintah yang optimal; 9) Menjaga kesinambungan proses penyelenggaraan Program; 10) Meningkatkan keikutsertaan penyelenggaraan Program; dan 11) Melakukan pendataan melalui pengarsipan pada penyelenggaraan Program Festival Olahraga Tradisional Tingkat Nasional. Keyword: evaluasi, olahraga tradisional, program 
Institution Info

Universitas Negeri Jakarta