DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA BERDASARKAN GAYA BELAJAR DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jambi
Author
NURHAZLISA, NURHAZLISA
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2020-02-17 04:51:56 
Abstract :
ABSTRAK Nurhazlisa, 2019. Analisis Kemampuan Pemahaman Konsep Matematika Siswa Berdasarkan Gaya Belajar dalam Memecahkan Masalah Matematika Siswa Kelas VIII SMP: Skripsi Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing: (I) Dr. Drs. Kamid, M.Si., (II) Feri Tiona Pasaribu, S.Pd.,M.Pd. Kata Kunci: Pemahaman Konsep Matematika, Pemecahan Masalah Matematika, Gaya Belajar Penelitian mix method dengan pendekatan eksplanasi ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan dan serta perbedaan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa berdasarkan gaya belajar dalam memcahkan masalah matematika siswa kelas VIII SMP. Penelitian ini dilakukan pada kelas VIII E SMP Negeri 1 Kota Jambi dengan pemilihan subjek berdsarkan gaya belajar visual, auditori dan kinestetik. Data diambil dengan menggunkan instrumen angket gaya belajar untuk mengetahui gaya belajar masing-masing siswa yang akan dijadikan subjek, lembar soal tes untuk mengungkapkan kemampuan pemahaman konsep matematika siswa, dan pedoman wawancara untuk menggali informasi lebih mendalam mengenai jawaban hasil tes yang diberikan. Hasil penelitian menunjukan bahwa subjek dengan gaya visual (SV1 dan SV2) memenuhi ketujuh indikator kemampaun pemahaman konsep matematika, dan tingkat kemampuan pemahaman konsep matematika berada pada kategori tinggi dengan persentase 80,6%. Subjek dengan gaya auditori memiliki hasil yang berbeda dimana SA1 memenuhi empat indikator, sedangkan SA2 memenuhi enam indikator , dan tingkat kemampuan pemahaman konsep matematika berada pada kategori sedang dan tinggi dengan persentase 66,7% dan 72,2%. Subjek dengan gaya kinestetik juga memiliki hasil yang berbeda yaitu SK1 memenuhi ketujuh indikator kemampaun pemahaman konsep matematika sedangkan SK2 memenuhi enam indikator, dan tingkat kemampuan pemahaman konsep matematika berada pada kategori tinggi dengan persentase 75% dan 72,2%. 
Institution Info

Universitas Jambi