DETAIL DOCUMENT
KEMAMPUAN PEDAGOGICAL CONTENT KNOWLEDGE MAHASISWA PLP TAHUN AJARAN 2019/2020
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jambi
Author
Putri, Dwi Anggraini Harita
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2020-05-15 02:25:05 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan Pedagogical Content Knowledge mahasiswa PLP program studi pendidikan fisika semester genap tahun ajaran 2019/2020 Universitas Jambi yang berjumlah empat orang mahasiswa. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 5 Kota Jambi pada Oktober hingga Maret tahun ajaran 2019/2020. Data penelitian diperoleh dengan cara menyebarkan angket presepsi kepada siswa (sebagai data utama) dan wawancara dengan mahasiswa PLP (sebagai data penunjang). Setelah angket dikembalikan, data dianalisis secara kuantitatif dengan menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan kemampuan Pedagogical Content Knowledge mahasiswa PLP Program Studi Pendidikan Fisika di SMAN 5 Kota Jambi semester genap tahun ajaran 2019/2020 berkategori cukup. Untuk Pedagogical Content Knowledge yang mencakup empat indikator yaitu Subject Matter Knowledge dengan skor 17,49 berkategori cukup, Instructional Representation and Strategies dengan skor 17,14 berkategori cukup, Instructional Objective and Context dengan skor 17,91 berkategori baik, dan Knowledge of Student Understanding dengan skor 17,26 berkategori cukup. Dari hasil penelitian ini disarankan bagi peneliti selanjutnya diharapkan untuk melakukan penelitian yang sejenis ataupun pengembangannya agar terciptanya mahasiswa calon guru yang profesional sebagai faktor penentu dalam meningkatkan mutu pendidikan. 
Institution Info

Universitas Jambi