DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Dukungan Sosial dan Efikasi Diri terhadap Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Ekonomi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jambi
Author
Oktaviana, Monika
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2020-06-15 07:37:10 
Abstract :
Oktaviana, Monika. 2020. Pengaruh Dukungan Sosial Dan Efikasi Diri Terhadap Hasil Belajar Pada Mata Pelajaran Ekonomi Siswa Kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi. FKIP Universitas Jambi, Pembimbing: (I) Prof. Dr. Drs. H. Ekawarna, M.Psi. (II) Fachruddiansyah Muslim, S.Pd, M.Pd. Kata kunci: dukungan sosial, efikasi diri, hasil belajar Hasil belajar merupakan kemampuan yang diperoleh anak setelah melalui kegiatan belajar yang menghasilkan perubahan tingkah laku berupa pengetahuan, keterampilan dan sikap. Penelitian ini diambil dengan adanya masalah mengenai hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IPS (pada ranah kognitif) yang masih tergolong rendah. Untuk mencapai hasil belajar yang baik diperlukan adanya setiap dukungan/dorongan dari lingkungan sosial dan efikasi diri. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di SMA Negeri 13 Kota Jambi diketahui hasil belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi tergolong rendah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh yang signifikan antara : (1) Dukungan Sosial terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi, (2) Efikasi diri terhadap Hasil Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi, dan (3) Dukungan Sosial dan Efikasi Diri terhadap Hasil Belajar pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode ex post facto. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas XI IPS SMA Negeri 13 Kota Jambi sebanyak empat kelas dengan jumlah seluruh siswa 111 orang. Teknik pengambilan sampel yaitu simple random sampling dengan menggunakan rumus slovin didapat sebanyak 87 siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik regresi berganda Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat pengaruh Dukungan Sosial terhadap Hasil Belajar Siswa pada mata pelajaran Ekonomi Kelas XI IPS dilihat dari pada nilai t_hitung 5,220 > t_(tabel ) 1,98861. (2) Terdapat pengaruh Efikasi Diri terhadap hasil belajar siswa dilihat pada t_hitung 7,986 > t_tabel 1,98861. (3) Terdapat pengaruh secara simultan dukungan sosial dan efikasi diri terhadap hasil belajar siswa berdasarkan analisis data diperoleh ? F?_(hitung )49,123 > ? F?_(tabel ) 3,10 dan koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,539 yang berarti bahwa hasil belajar dipengaruhi oleh efikasi diri dan dukungan sosial sebesar 53,9 % dan sisanya 46,1% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dijelaskan pada penelitian ini. 
Institution Info

Universitas Jambi