Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana upaya perlindungan hukum terhadap desain industri mebel di Kota Jambi dan alasan yang melatarbelakangi pelaku usaha sekaligus pendesain mebel di Kota Jambi tidak mendaftarkan kreasinya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian hukum yuridis empiris, yaitu penelitian tentang efektivitas keberlakuan norma hukum, dalam hal ini norma hukum yang dilihat keberlakuannya adalah Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2000 tentang Desain Industri. Hasil penelitian ini diantaranya: pertama, bahwa dari lima pelaku usaha sekaligus pendesain mebel di Kota Jambi, keseluruhannya tidak mengupayakan perlindungan hukum terhadap kreasi yang dimilikinya. Dengan demikian, tidak ada perlindungan desain industri di Kota Jambi dari sampel yang diteliti. Instansi terkait pun belum maksimal memberikan pengetahuan dan pembinaan kepada pelaku usaha sekaligus pendesain mebel di Kota Jambi. Kedua, alasan pelaku usaha sekaligus pendesain mebel di Kota Jambi tidak mengajukan permohonan pendaftaran desain industri antara lain, tidak mengetahui mengenai hak kekayaan intelektual khususnya desain industri, biaya permohonan perlindungan desain industri dirasa cukup mahal, dan proses pendaftaran yang dianggap rumit.
Kata Kunci: perlindungan hukum, desain industri, mebel, Kota Jambi