DETAIL DOCUMENT
PENGEMBANGAN BUKU POPULER PEMBUATAN YOGHURT KULIT PISANG SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ENTREPRENEURSHIP DI LEMBAGA PEMBINAAN KHUSUS ANAK PROVINSI JAMBI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jambi
Author
Sari, Dita Sapta
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2019-12-20 03:14:46 
Abstract :
Sari, Dita Sapta. 2019. Pengembangan Buku Populer Pembuatan Yoghurt Kulit Pisang Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Entrepreneurship di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Provinsi Jambi: Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, FKIP, Universitas Jambi, Pembimbing: (1) Retni. S. Budiarti, S.Pd, M.Si., (2) Dr. Ervan Johan Wicaksana, S.Pd., M.Pd., M.Pd.I Kata Kunci: Buku Populer, Entrepreneurship, LPKA Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis Entrepreneurship bagi anak binaan di LPKA Provinsi Jambi. Anak binaan nantinya bisa memahami ilmu entrepreneur yang berguna setelah keluar dari LPKA sehingga bisa menjadi seorang wirausaha yang sukses melalui pembelajaran dengan pengembangan buku populer. Penelitian ini menggunakan pendekatan Research and Development (R&D). Model pengembangan ADDIE yang terdiri dari lima tahapan diantaranya: Anallysis, Design, Development, Implementation dan Evalation. Penelitian ini dilakukan di LPKA Provinsi Jambi yang terletak di Jalan Ness Km. 11 Sungai Buluh Muara Bulian, Kabupaten Batanghari. Data berdasarkan hasil penyebaran angket kepada 8 orang anak binaan yang tergabung dalam kelompok kecil dan 15 orang anak binaan yang tergabung dalam kelompok besar serta 1 orang guru yang ada di LPKA Provinsi Jambi. Hasil validasi oleh validator media mendapat persentase 81,25% yang termasuk dalam kategori ?Sangat Baik? dan validator materi mendapat persentase 81,25% dengan kategori ?Sangat Baik?. Hasil respon guru mendapat persentase 87,5% yang termasuk dalam kategori ?Sangat Baik? dan respon anak binaan kelompok kecil dengan persentase 90,6% yang termasuk dalam kategori ?Sangat Baik? serta kelompok besar dengan persentase 92,5% yang juga termasuk dalam kategori ?Sangat Baik?. Maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran buku populer yang telah dikembangkan layak digunakan sebagai sumber belajar bagi anak binaan di LPKA Provinsi Jambi. 
Institution Info

Universitas Jambi