DETAIL DOCUMENT
AGILE GOVERNANCE SEBAGAI BENTUK TRANSFORMASI INOVASI PEMERINTAH DAERAH (Studi di Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Banyuwangi)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Muhammadiyah Jember
Author
Kurniawan, Danar Ilham
Subject
321 System of Government and States 
Datestamp
2021-05-27 02:57:38 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dalam menerapkan, mempertahankan, dan mengembangkan Agile Governance pada situasi peralihan kepemimpinan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu pendekatan kualitatif, sumber data diperoleh dari Bidang Statistik dan Persandian serta Bidang Teknologi Informatika di Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian Kabupaten Banyuwangi. Pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil dari pembahasan dalam menerapkan, mempertahankan, dan mengembangkan Agile Governance di Pemerintah Kabupaten Banyuwangi meliputi beberapa aspek yakni inovasi, manajer, otonom dan berjejaring, koordinasi terstruktur, transparansi, komunikasi terbuka, dan egaliter. Pemerintah Kabupaten Banyuwangi dalam menerapkan Agile Governance selalu melibatkan Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian sebagai leading sector pengembangan inovasi berbasis teknologi. Dilihat dari beberapa aspek di atas, Agile Governance di Kabupaten Banyuwangi sangat dilakukan dengan baik, terstruktur, terkoordinasi, terbuka, dan mengedepankan nilai kolaborasi. 
Institution Info

Universitas Muhammadiyah Jember