DETAIL DOCUMENT
GAME EDUKASI PENGENALAN HURUF HIJAIYAH PADA ANAK USIA 4 SAMPAI 5 TAHUN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Nusantara PGRI Kediri
Author
Wibowo, Mochamad Agung
WIDODO, DANANG WAHYU
PAMUNGKAS, DANAR PUTRA
Subject
640 Science of religion (science) religion 
Datestamp
2023-09-27 13:01:10 
Abstract :
Kebanyakan game yang beredar saat ini memiliki bentuk permainan yang kurang mendidik, bahkan seringkali memiliki dampak negatif bagi penggunanya. Terutama bagi anak- anak yang belum bisa membedakan antara hal positif dan negatif. Anak usia dini lebih tertarik kepada permainan yang mudah dimainkan dan memiliki tampilan yang menarik dan bentuk gambar yang bervariasi. Ada beberapa masalah dalam penelitian ini yaitu, media pembelajaran yang digunakan masih bersifat tertuju pada buku dan Guru. Maka dari itu peneliti bertujuan untuk membuat sebuah game edukasi pengenalan huruf Hijaiyah. Penelitian ini menggunakan metode waterfall untuk membantu dalam memulai merancang game ini. Didalam metode ini terdapat 5 tahapan yaitu Analisis kebutuhan sistem, pembuatan desain, implementasi, testing dan perawatan. Hasil penelitian ini adalah berhasil dibuat sebuah game edukasi pengenalan huruf Hijaiyah untuk anak usia 4 sampai 5 tahun, yang telah diuji melalui pengujian black box dengan menggunakan sampel sebanyak 10 anak dan telah melalui pengujian kuisioner sebanyak 10 responden dan memiliki persentasi 69% dengan indikator cukup setuju. 
Institution Info

Universitas Nusantara PGRI Kediri