Institusion
Universitas Nusantara PGRI Kediri
Author
Haniati, Riska Putri
FAISOL, FAISOL
PUSPITA, ERNA
Subject
562 Accounting
Datestamp
2023-08-03 05:11:25
Abstract :
Pengukuran kinerja perusahaan menjadi hal yang sangat penting dilakukan. Tidak hanya melalui aspek keuangan, namun pengukuran kinerja perusahaan juga penting untuk ditinjau dari aspek lainnya. Salah satu metode pengukuran kinerja perusahaan secara menyeluruh dapat menggunakan metode balanced scorecard. Dalam metode balanced scorecard aspek yang diukur terdiri dari aspek keuangan, aspek pelanggan, aspek bisnis internal, dan aspek pertumbuhan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis aspek dalam balanced scorecard seperti aspek keuangan, aspek pelanggan, aspek bisnis internal, dan aspek pertumbuhan pembelajaran. Peneliitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif. Obyek pada penelitian ini adalah PT Wonojati Wijoyo Kediri selama periode 2018 - 2022. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aspek keuangan, aspek pelanggan, dan aspek pertumbuhan pembelajaran menunjukkan hasil yang sangat baik. Sedangkan hasil pengukuran pada aspek bisnis internal menunjukkan hasil yang tidak baik.