DETAIL DOCUMENT
ANALISIS IMPLEMENTASI PENGELOLAAN DANA BANTUAN OPERASIONAL SEKOLAH (BOS) SMA NEGERI 2 SOYO JAYA KABUPATEN MOROWALI UTARA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Sintuwu Maroso Poso
Author
Ginggilino, Elisabeth W.
Subject
HG4001 Finance management 
Datestamp
2021-02-02 03:16:45 
Abstract :
Tujuan penelitian untuk menganalisis Implementasi Pengelolaan Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) SMA Negeri 2 Soyo Jaya Kabupaten Morowali Utara.Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder. Populasi adalah keseluruhan laporan keuangan, sedangkan sampel yang digunakan adalah laporan keuangan tahun 2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Implementasi penggunaan dana BOS pada SMA Negeri 2 Soyo Jaya telah merujuk pada Permendikbud No 18 Tahun 2019 tentang petunjuk teknis penggunaan dana BOS.Perencanaan penggunaan dana Bos SMA Negeri 2 Soyo Jaya telah dilaksanakan/diimplementasikan sesuai dengan Juknis Permendikbud No.18 Tahun 2019 dengan dibuatnya RKAS sesuai kesepakatan orang tua murid, sekolah dan komite.SMA Negeri 2 Soyo Jaya telah mengalokasikan penggunaan dana pada 10 komponen penggunaan dana BOS. perbandingan rencana anggaran dan realisasi terdapat selisih Rp.840.000. Selisih terjadi akibat perubahan jumlah peserta didik bulan oktober triwulan IV. Perubahan yang dimaksud jumlah keseluruhan peserta didik mengalami penurunan.SMA Negeri 2 Soyo Jaya telah membuat laporan keuangan pertriwulan berdasarkan Dapodik sesuai waktu yang ditentukan secara online maupun tidak. 
Institution Info

Universitas Sintuwu Maroso Poso