Abstract :
Salah satu hambatan pada budidaya tanaman kakao yang menyebabkan produksi menurun adalah serangan hama yaitu Helopeltis sp. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui intensitas serangan hama Helopeltis sp pada tanaman kakao dengan metode sarungisasi pada berbagai jenis klon buah kakao. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Bugi Kecamatan Tojo Kabupaten Tojo Una Una Mulai pada bulan Juni sampai Agustus 2019. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) Perlakuan yang dicobakan Terdiri dari 5 perlakuan dan 4 ulangan.
P1(klon S1), P2 (klon S2), P3 (klon 45), P4 (Klon M01) dan P5 (klon Lokal). Data hasil penelitian dianalisis dengan menggunakan analisis of varian (ANOVA) dan uji lanjut BNJ pada taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan sarungisasi pada berbagai klon buah kakao sangatlah tepat dilakukan karna dapat mengurangi serangan hama Helopeltis sp pada buah kakao.