DETAIL DOCUMENT
IDENTIFIKASI JENIS-JENIS IKAN DI WILAYAH PERAIRAN SUNGAI SALUKAIA KECAMATAN POMONA BARAT SEBAGAI SUMBER BELQJAR SISWA SMA DI KOTA POSO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Sintuwu Maroso Poso
Author
Hesti, Hesti
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2019-12-12 04:57:02 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis ikan di wilayah perairan Sungai Salukaia Kecamatan Pamona Barat Sebagai Sumber Belajar Siswa SMA di Kabupaten Poso. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah eksploratif dengan cara jelajah yaitu melakukan penjelajahan di sepanjang sungai lokasi penelitian, kemudian sampel yang ditemukan akan di identifikasi. Untuk teknik pengunpulan datanya secara deskriptif yaitu melihat struktur morfologi ikan yang ditemukan. Temuan hasil penelitian ditemukan ada 6 jenis spesies ikan diantaranya pada stasiun I ditemukan 1 jenis ikan yaitu Oreochromis niloticus dan stasiun II ditemukan 2 jenis ikan yaitu Anabas testudineus dan Oreochromis niloticus serta di stasiun III ditemukan 6 jenis ikan yaitu Clarias batrachus, Channa striata, T.trichopterus, Anabas testudineus Bloch, Oreochromis niloticus, Osteochilus hasselti. Dengan hasil penelitian tersebut, guru dapat menjadikan sebagai sumber belajar siswa SMA di sekolah dan mengetahui manfaat sumber daya alam di perairan Sungai Salukaia. 

Institution Info

Universitas Sintuwu Maroso Poso