DETAIL DOCUMENT
PENDAPATAN PETANI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI USAHA TANI JAGUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Sintuwu Maroso Poso
Author
Muliadi, Muliadi
Subject
S Agriculture (General) 
Datestamp
2020-12-14 02:19:43 
Abstract :
Jagung merupakan sumber karbohidrat kedua setelah padi yang dapat di manfaatkan sebagai bahan pakan ternak, bahan baku industri dan juga memiliki manfaat untuk kesehatan.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pendapatan Petani jagung di Kelurahan Kasiguncu Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso serta mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi usahatani jagung di Kelurahan Kasiguncu Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso.Penelitian telah dilaksanakan di Kelurahan Kasiguncu Kecamatan Poso Pesisir Kabupaten Poso pada bulan Desember 2019?April 2020.Penelitian ini menggunakan analisis deskriptif dan analisis regresi linear berganda menggunakan Statistical Product and Service Solution (SPSS) sebagai alat bantu untuk melakukan analisis. Hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa pendapatan petani jagung di Kelurahan Kasiguncu sebesar Rp. 1.534.106 per musim tanam dan sebesar 511.369 per bulan.Harga, luas lahan dan alat mesin pertanian menjadi faktor yang memengaruhi tingkat pendapatan petani dan penggunaan tenaga kerja keluarga sebagai salah satu cara meningkatkan pendapatan petani jagung di Kelurahan Kasiguncu. Peran serta anggota keluarga dalam pengembangan usahatani jagung dibutuhkan dan perlu adanya pelatihan-pelatihan yang berbasis peningkatan kemampuan petani di Kelurahan Kasiguncu, Kecamatan Poso Pesisir. 
Institution Info

Universitas Sintuwu Maroso Poso