DETAIL DOCUMENT
Penyelesaian Model Logistik dengan Pemanenan pada Populasi Sapi di Nusa Tenggara Barat menggunakan Metode Transformasi Diferensial
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jenderal Soedirman
Author
EKAPUTRA, Haidar Bimo
Subject
L285 Livestock industry 
Datestamp
2021-08-09 04:45:31 
Abstract :
Pada penelitian ini, model logistik dengan pemanenan diaplikasikan pada populasi sapi di Nusa Tenggara Barat. Model ini berbentuk sistem persamaan diferensial non linier yang dapat diselesaikan secara analitik maupun secara numerik. Metode transformasi diferensial merupakan salah satu metode numerik yang dapat digunakan untuk menyelesaikan sistem persamaan diferensial non linier. Dalam penelitian ini, dikaji penyelesaian model logistik dengan pemanenan menggunakan metode transformasi diferensial dengan penyelesaian analitiknya. Penyelesaian yang didapatkan adalah nilai hampiran dan nilai aktual, sehingga akan muncul error. Nilai error pada penyelesaian model menggunakan perhitungan nilai MAPE. Hasil keseluruhan rata-rata nilai MAPE kurang dari 1%, sehingga penyelesaian metode transformasi diferensial dapat dikatakan memiliki tingkat akurasi yang tinggi. 
Institution Info

Universitas Jenderal Soedirman