Abstract :
Penelitian ini berjudul Penerapan Dalihan Na Tolu dalam Perkawinan Adat Batak Toba (Studi Kasus pada Masyarakat Batak Toba di Purwokerto). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penerapan Dalihan Na Tolu dalam hukum perkawinan adat Batak Toba di Purwokerto, mengetahui strategi yang dilakukan oleh masyarakat Batak Toba di Purwokerto untuk tetap melestarikan hukum perkawinannya, dan mengetahui hubungan Dalihan Na Tolu dan perkawinan di Indonesia. Metode pendekatan yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Penelitian ini berlokasi di Kecamatan Purwokerto Barat. Teknik pengumpulan yang digunakan adalah wawancara mendalam, observasi atau pengamatan, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis interaktif yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Validasi yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi data.
Dapat dilihat dari penelitian yang saya lakukan bahwa mereka orang-orang Batak yang ada di Purwokerto dapat dengan cepat melakukan penyesuaian dengan lingkungan barunya, mereka sangat menghormati adat istiadat dan keyakinan masyarakat Jawa yang sebagian besar sangat berbeda dengan adat yang mereka miliki terutama pada adat perkawinan. Kepercayaan akan Dalihan Na Tolu tetap diterapkan meski mereka berada di lingkungan lain. Adanya Dalihan Na Tolu di Purwokerto dianggap sebagai pedoman hidup mereka yang akan selalu ada meski tidak di tanah kelahirannya. Suku Batak Toba sangat mengutamakan kekompakan dan solidaritas sesama anggotanya, jika ada orang Batak yang menikah dengan suku Jawa maka Dalihan Na Tolu akan tetap dilakukan setelah itu ada proses upacara pemberian marga kepada perempuan yang berasal dari suku Jawa tersebut yang dilakukan oleh paman dari pihak laki-laki. Upacara ini harus dihadiri oleh semua anggota keluarga. Selesainya upacara tersebut maka sahlah pihak perempuan menjadi bagian dari suku Batak dan dapat mengambil peran dalam pelaksanaan acara adat Batak.
Kata Kunci: Perkawinan, Batak, Dalihan Na Tolu