DETAIL DOCUMENT
Penerjemahan Profil Perusahaan pada Laman PT Kereta Api Pariwisata dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Mandarin Menggunakan Metode Komunikatif
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jenderal Soedirman
Author
KUSUMANINGTIAS, Mediana Dewi
Subject
T275 Translating and interpreting 
Datestamp
2021-10-12 01:58:32 
Abstract :
Laporan praktik kerja ini berjudul ?Penerjemahan Profil Perusahaan Pada Laman PT Kereta Api Pariwisata Dari Bahasa Indonesia Ke Bahasa Mandarin Menggunakan Metode Komunikatif?. Praktik kerja dilaksanakan pada tanggal 01 Februari - 30 April 2021. Tujuan dari praktik kerja ini adalah untuk menerjemahkan profil perusahaan pada laman PT Kereta Api Pariwisata dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Mandarin di PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 5 Purwokerto Unit Angkutan Penumpang. Penulis menggunakan empat metode dalam mengumpulkan data yaitu observasi, wawancara, studi pustaka, dan jelajah internet. Dalam proses penerjemahan penulis menggunakan metode komunikatif sebagai metode utama dan didukung dengan strategi penerjemahan yaitu, strategi penerjemahan struktural dan strategi penerjemahan semantis. Ada empat tahapan dalam melaksanakan penerjemahan yaitu, tahap pemahaman, tahap transfer, tahap restrukturisasi, tahap evaluasi dan hasil akhir. Kesimpulan dalam kegiatan praktik kerja ini penulis telah menerjemahkan profil perusahaan pada laman PT Kereta Api Pariwisata dari bahasa Indonesia ke dalam bahasa Mandarin, dan hasil terjemahan telah diserahkan kepada pihak perusahaan yang kemudian akan diunggah pada laman PT Kereta Api Pariwisata. 
Institution Info

Universitas Jenderal Soedirman