DETAIL DOCUMENT
Penggunaan Dialek Kansai pada Tokoh Utama dalam Anime Yondemasu yo Azazel-san dan Padanannya ke dalam Bahasa Jepang Standar
Total View This Week0
Institusion
Universitas Jenderal Soedirman
Author
JULIANTO, Sica Aditya
Subject
D150 Dialectical materialism 
Datestamp
2021-11-17 01:37:26 
Abstract :
Penelitian ini berjudul ?Penggunaan Dialek Kansai pada Tokoh Utama Dalam Anime Yondemasu yo Azazel-san dan Padanannya ke dalam Bahasa Jepang Standar?. Tujuan penelitian ini adalah (1) Mendeskripsikan bentuk-bentuk penggunaan dialek Kansai pada tokoh utama dalam anime Yondemasu yo Azazel-san episode 1-5 dan padanannya kedalam bahasa Jepang standar. (2) Mengetahui faktor sosial yang melatarbelakangi penggunaan dialek Kansai pada tokoh utama dalam anime Yondemasu yo Azazel-san episode 1-5. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik simak dan catat. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik padan intralingual dan padan ekstralingual. Hasil yang didapatkan adalah 36 data tuturan yang menggunakan bentuk shuujoshi dialek Kansai, 14 data yang menggunakan shuujoshi ~ya, 9 data yang menggunakan shuujoshi ~na, 7 data yang menggunakan shuujoshi ~de, dan 6 data yang menggunakan shuujoshi ~wa. Berdasarkan 36 data yang ada, ditemukan 18 data dialog percakapan yang didalamnya terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi penggunaan dialek Kansai pada anime Yondemasu yo Azazel-san. Faktor-faktor tersebut antara lain 16 faktor status sosial dan 2 faktor keanggotaan kelompok. 
Institution Info

Universitas Jenderal Soedirman