DETAIL DOCUMENT
ANALISA VOLTAGE DIP AKIBAT STARTING MOTOR INDUKSI 3 PHASA
Total View This Week0
Institusion
Universitas Sriwijaya
Author
NURRIFQIYATUN MASRUROH (STUDENT ID : 03041181419014)
Sariman Sariman (LECTURER ID : 0007075802)
Subject
TK2000-2891 Dynamoelectric machinery and auxiliaries Including generators, motors, transformers 
Datestamp
2019-10-02 04:20:40 
Abstract :
Semakin besar suatu sistem, maka semakin besar pula kemungkinan terjadi gangguan pada sistem tersebut. Salah satu gangguan yang sering terjadi pada sistem tenaga listrik adalah gangguan voltage dip. Gangguan ini merupakan penurunan/drop tegangan sesaat (selama beberapa detik) pada jaringan sistem. Voltage dip dapat disebabkan oleh adanya perubahan beban secara mendadak seperti switching beban, dan pengasutan motor induksi. Pada saat dilakukan starting motor induksi 3 phasa, motor induksi akan menimbulkan arus yang sangat besar, sekitar 5 sampai 6 kali arus nominal. Penelitian ini dilakukan di PT. Pertamina Refinery Unit III Plaju-Sungai Gerong pada motor FC-PM-21A serial 92068309 150 KW, 6600 V , 16 Ampere Besar. Nilai voltage dip yang terjadi pada motor FC-PM-21A serial 92068309 adalah sebesar 3734,29 volt atau sebesar 43,41%. Besar nilai arus starting yang terjadi pada motor FC-PM-21A serial 92068309 adalah sebesar 82,43 Ampere. Ini membuktikan bahwa arus starting yang terjadi adalah sebesar 5,15 kali arus nominal dengan voltage dip yang terjadi sebesar 43,41 %. 
Institution Info

Universitas Sriwijaya