DETAIL DOCUMENT
Pembuatan Lubang Biopori Sebagai Wadah Pengomposan Sampah Organik Di Perumahan Vatutela Kelurahan Tondo Kecamatan Mantikulore Kota Palu Dan Pemanfaatannya Sebagai Media Pembelajaran
Total View This Week0
Institusion
Universitas Tadulako
Author
Nur Halifa,
Subject
Biology Education 
Datestamp
2019-09-13 06:35:52 
Abstract :
Biopori merupakan ruang atau pori dalam tanah yang dibentuk oleh makhluk hidup seperti fauna tanah dan akar tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bagaimana pembuatan lubang biopori sebagai wadah pengomposan sampah organik, untuk menentukan kualitas fisik dan kadar Nitrogen, Fosfor, Kalium pupuk kompos yang diproduksi dari lubang biopori serta menghasilkan media pembelajaran berupa Leaflet. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian aksi/tindakan (action research). Pembuatan lubang biopori dilakukan di perumahan Vatutela, hasil yang diperoleh dari pembuatan lubang biopori yaitu pupuk kompos. Pupuk kompos yang dihasilkan dianalisis kualitas fisiknya dengan menggunakan lembar kuisioner sedangkan kadar NPK dianalisis di Laboratorium Ilmu Tanah Fakultas Pertanian Universitas Tadulako dan kemudian hasil yang diperoleh dibandingkan dengan standar minimal kompos SNI 19-7030-2004. Hasil analisis kualitas fisik dan kadar NK pupuk kompos sudah memenuhi standar minimal yaitu bau seperti tanah, warna coklat kehitaman, tekstur seperti tanah, kadar nitrogen 0,87?n Kalium 0,42% sedangkan kadar P 0,034?lum memenuhi standar dikarenakan beberapa faktor. Hasil penelitian ini layak digunakan sebagai media pembelajaran dalam bentuk Leaflet. 

Institution Info

Universitas Tadulako