Abstract :
?Analisis Pertumbuhan Ekonomi dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di Provinsi Sulawesi Tengah Periode 2016-2020?
Nindra Sasmitha1; Yunus Sading2; Yohan3
Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Umiversitas Tadulako
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Pertumbuhan Ekonomi berpengaruh terhadap Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Penelitian ini bersal dari data sekunder yang didapatkan dari situs Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Tengah. Penelitian ini menggunakan metode data panel dan beberapa model pendekatan kuadrat terkecil Common Effect Model (CEM), pendekatan Fixed Effect Model (FEM) & pendekatan Random Effect model (REM). Hasil penelitian ini menggunakan model Random Effect Model (REM) menunjukkan bahwa variabel Pertumbuhan Ekonomi mempunyai pengaruh yang negatif tetapi tidak signifikan terhadap Indeks Pembangunan Manusia. Koefesien determinasi dari uji REM sebesar 0,2 persen yang menunjukkan bahwa sisanya 99,8 persen variabel ipm dijelaskan variabel terikat.
Kata Kunci: Pertumbuhan Ekonomi dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM)