Abstract :
ABSTRAK
Dodi Candra Besu, 2019. “Analisis Makna Kayori Pada Dero Asli Suku Pamona di Kecamatan Pamona Timur (Pendekatan Semantik).†Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Pembimbing Dr. I Gusti Ketut Alit Suputra, M.Hum.
Permasalahan dalam penelitian bagaimanakah makna yang terkandung di dalam syair Kayori Pada Dero Asli Suku Pamona. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan makna yang terkandung dalam syair Kayori pada Dero asli suku Pamona. Jenis penelitian adalah deskriptif kualitatif. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan semantik. Sumber data yaitu syair Kayori pada Dero asli suku Pamona. Teknik pengumpulan data diawali dengan menyimak dan kemudian mencatat data yang dibutuhkan. Teknik analisis data dilakukan dengan cara mengumpulkan data, reduksi data, menyajikan data, dan menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa dalam syair Kayori Pada Dero Asli Suku Pamona terdapat dua jenis makna yaitu 1) makna denotasi, dan 2) makna konotasi.
Kata Kunci: Analisis, Makna Kayori, Dero