DETAIL DOCUMENT
ANALISIS KEPEMIMPINAN DAN KOMPENSASI FINANSIAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI BADAN PENGELOLAAN PENDAPATAN DAERAH KABUPATEN PEMALANG
Total View This Week0
Institusion
Universitas 17 Agustus 1945 Semarang
Author
ADIN DWITA, WICAKSONO
', SUPARMI
Subject
HB Economic Theory 
Datestamp
2024-06-06 03:45:58 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan dan kompensasi finansial terhadap kinerja pegawai pada Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Pemalang. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah Kabupaten Pemalang. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 62 responden. Adapun variabel dalam penelitian ini adalah kepemimpinan dan kompensasi finansial sebagai variabel bebas serta kinerja pegawai sebagai variabel terikat. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linier berganda dengan asumsi klasik. Hasil penelitian secara parsial variabel kepemimpinan dan kompensasi finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dengan signifikansi lebih kecil dari pada 0,05 artinya semakin baik kepemimpinan dan kompensasi finansial maka kinerja pegawai akan meningkat. Kata Kunci : Kinerja Pegawai, Kepemimpinan, Kompensasi Finansial 
Institution Info

Universitas 17 Agustus 1945 Semarang