DETAIL DOCUMENT
PERAN TEKNIK SPEED READING DALAM MENINGKATKAN KECEPATAN EFEKTIF MEMBACA (KEM) PADA MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM (SKI) DI MTs. HIDAYATUL MUTA’ALLIMIN MEDALEM SENORI TUBAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri
Author
Hanik Fadlilah Nur (STUDENT ID : 2011550103040)
Agus Huda (LECTURER ID : 0000000000)
Subject
372 Pendidikan dasar 
Datestamp
2022-05-23 09:51:16 
Abstract :
Teknik adalah cara yang dilakukan seseorang dalam rangka mengimplementasikan suatu metode. Dan pemilihan teknik yang tepat akan membangkitkan semangat siswa dalam mengikuti pembelajaran dan tujuan pembelajaran dapat tercapai. Sebagaimana kita ketahui bahwa teknik Speed Reading merupakan program yang dapat membantu meningkatkan belajar siswa serta melatih ketrampilan dan meningkatkan kemampuan membaca siswa karena di dalam Speed Reading ini siswa diberi pelatihan dengan teknik yang ada sebagai bekal dalam membaca cepat dan kritis, di mana guru hanya sebagai fasilitator saja. Dalam penerapanya siswa diharapkan untuk selalu aktif dan mandiri. Dengan bekal inilah diharapkan siswa akan memiliki wawasan dan memerlukan pendalaman secara mandiri dan guna memenuhi kebutuhan belajarnya akhirnya akan menumbuhkan minat membaca para siswa serta dapat meningkatkan Kecepatan Efektif Membaca (KEM). Berdasarkan pemaparan di atas, maka perumuskan masalah yaitu Bagaimana Teknik Speed Reading di MTs. Hidayatul Muta?allimin Medalem Senori Tuban. Dan bagaimana teknik Speed Reading dapat meningkatkan KEM siswa kelas VIII pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di Hidayatul Muta?allimin Medalem Senori Tuban. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Eksperiment. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran secara objektif tentang permasalahan-permasalahan di atas untuk dapat menjawab permasalahan-permasalahan tersebut peneliti menggunakan teknik dokumentasi, observasi, wawancara dan tes untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan. Sedangkan untuk analisis data menggunakan teknik independent sample/incorrelated data t-test. Berdasarkan penelitian yang dilakukan, maka hasil yang diperoleh adalah penerapan teknik Speed Reading pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MTs. Hidayatul Muta?allimin Senori Tuban tergolong baik dengan prosentase 74,2%, rata-rata kecepatan efektif membaca siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MTs.Hidayatul Muta?allimin Medalem Senori Tuban tergolong cukup baik yaitu 106,13 meskipun belum memenuhi standart KEM jenjang SMP yaitu 140-175 kpm. Dan penerapan teknik Speed Reading dalam meningkatkan Kecepatan Efektif Membaca (KEM) siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI) di MTs. Hidayatul Muta?allimin Medalem Senori Tuban terdapat peningkatkan yang cukup baik dengan hasil penghitungan thitung > ttabel yaitu 5,3785 > 1,45. 
Institution Info

Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri