DETAIL DOCUMENT
PERAMALAN JUMLAH PENDERITA DEMAM BERDARAH DENGUE (DBD) MENGGUNAKAN METODE FUZZY PADA PUSKESMAS SIWALANKERTO
Total View This Week0
Institusion
Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
Author
RINI, FEBIANA SELVIA
Subject
T Technology (General) 
Datestamp
2023-03-28 07:40:43 
Abstract :
Demam Berdarah Dengue atau yang sering kita dengar dengan DBD adalah suatu penyakit yang sering kita jumpai di lingkungan sekitar kita bahkan saat ini kasus DBD sudah tersebar di 472 kabupaten atau kota di 34 Propinsi. Logika Fuzzy adalah suatu metode yang mempunyai arti kabur atau tidak jelas. Jadi, logika fuzzy adalah logika yang kabur, atau mengandung unsur ketidak pastian. Teori ini digunakan dalam bidang teori kontrol, pengambilan keputusan, dll. Terdapat tiga variabel didalam penelitian ini kepadatan penduduk, frekuensi pengurasan, dan kasus DBD. Data yang digunakan adalah data tahun 2015-2020 dan untuk data yang akan diuji coba untuk outputan dari penelitian ini adalah datapada tahun 2020 dimana data pada tahun in merupakan data yang tidak pernah diuji coba sebelumnya. Hasil peramalannya yaitu berdasarkan penelitian pada 72 data inputan dan 12 data yang digunakan untuk memvalidasi hasil peramalannya menggunakan metode fuzzy mamdani mendapatkan keakuratan sekitar 83%. 
Institution Info

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya