DETAIL DOCUMENT
STUDI KOMPARASI KEPERCAYAAN DIRI (SELF CONFIDENCE) SISWA YANG MENGALAMI VERBAL BULLYING DAN YANG TIDAK MENGALAMI VERBAL BULLYING DI SD NEGERI 104 GRESIK
Total View This Week0
Institusion
Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
Author
AZMI, INDRIANA ULUL
Subject
BF Psychology 
Datestamp
2023-04-12 08:34:25 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kepercayaan diri (self confidence) siswa yang mengalami verbal bullying dan yang tidak mengalami verbal bullying, serta untuk menguji ada tidaknya perbedaan antara kepercayaan diri (self confidence) siswa yang mengalami verbal bullying dengan yang tidak mengalami verbal bullying. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuanitatif dengan metode penelitian komparatif. Subjek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas V dan VI. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria-kriteria yang sudah ditentukan oleh peneliti. Metode yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penelitian ini adalah angket atau google form. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji analisis statistic deskriptif dan uji man whitney. Hasil penelitian yang didapat adalah 10 dari 30 responden mengalami tindakan verbal bullying dan memiliki kepercayaan diri yang rendah, hal ini dapat dilihat dari hasil perhitungan analisis statistic deskriptif yang memperoleh skor >60% sedangkan untuk kepercayaan diri siswa yang tidak mengalami tindakan verbal bullying memiliki kepercayaan diri yang tinggi. Kepercayaan diri siswa yang mengalami verbal bullying dengan kepercayaan diri siswa yang tidak mengalami verbal bullying terdapat perbedaan hal ini dibuktikan dengan perhitungan ujii man whitney yang memperoleh nilai Asymp. Sig sebesar 0,000 sehingga dapat diketahui bahwa 0,000 < 0,05 maka ?0 ditolak sedangkan ?1 diterima, sehingga ada perbedaan antara kepercayaan diri siswa yang mengalami verbal bullying dengan kepercayaan diri siswa yang tidak mengalami verbal bullying. 
Institution Info

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya