DETAIL DOCUMENT
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. R DI KLINIK PRATAMA CITA SEHAT
Total View This Week0
Institusion
Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya
Author
LAILA, IDA
Subject
RG1-991 Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2024-01-11 08:30:43 
Abstract :
Angka Kematian Ibu (AKI) dan Angka Kematian Bayi (AKB) di Indonesia yang terbilang tinggi menunjukkan besarnya permasalahan kesehatan dan pelayanan kesehatan yang belum optimal. Tujuan Laporan Tugas Akhir ini untuk memberikan asuhan kebidanan Continuity Of Care pada ibu hamil, bersalin, nifas, bayi baru lahir, dan keluarga berencana dengan menggunakan managemen kebidanan sehingga dapat menekan AKI dan AKB. Metode yang digunakan yaitu Asuhan Kebidanan Komprehensif (continuity of care). Tempat dan waktu pelaksanaannya dilakukan pada tanggal 18 Mei 2022 sampai 13 Juni 2022 di Klinik Pratama Cita Sehat . Subjek penelitian dengan Ny. R sebagai subjek dalam pelaksanaan yang dimulai dari masa hamil, persalinan, nifas, bayi baru lahir hingga ibu menggunakan KB yang kemudian didokumentasikan dalam bentuk SOAP. Etika penelitian dimulai dengan mengajukan surat ijin ke Klinik Pratama Cita Sehat kemudian memberikan lembar persetujuan pada pasien sebagai tanda bahwa pasien bersedia untuk didampingi dengan tidak mencantumkan nama pasien. Asuhan Kebidanan continuity of care yang dilakukan oleh penulis dimulai dari kehamilan trimester III sebanyak 3x kunjungan, persalinan 1x kunjungan, masa nifas 4x kunjungan, BBL 4x kunjungan, dan KB 2x kunjungan. Simpulan dari laporan tugas akhir ini didapatkan asuhan kebidanan persalinan pada Ny. R berjalan fisiologis dengan persalinan normal. Oleh karena itu Diharapkan agar klien menerapkan anjuran bidan yang telah diberikan selama mendapat asuhan kebidanan sehingga kondisi ibu dan bayi tetap baik. 
Institution Info

Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya