DETAIL DOCUMENT
Pengaruh Penerapan Manajemen Resiko Terhadap Nilai Perusahaan Bank Konvesional Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia
Total View This Week0
Institusion
Universitas Putera Batam
Author
Setyoko, Priyo Dani
Subject
330 Ilmu Ekonomi 
Datestamp
2021-09-15 03:32:03 
Abstract :
Perbankan merupakan tonggak bagi perekonomian suatu negara termasuk negara Indonesia karena perbankan memiliki peranan yang sangat penting. Oleh karena itu, perlu di terapkanya manajemen risiko untuk mengimbangi meningkatnya risiko yang di hadapi perbankan dan untuk menutupi biaya tetap atau beban tetap perusahaan. Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh penerapan manajemen risiko terhadap nilai perusahaan bank konvensional yang terdaftar di BEI. Penerapan manajemen risiko diukur dengan tiga model. Metode pertama dengan rasio net intrest margin (NETIM), non interest margin (NONIM), provision for impairment loss (PROV) dan menggunakan capital adequacy ratio (CAR). Kemudian metode kedua yaitu menggunakan nilai rata-rata (AVG) dari rasio-rasio tersebut dan metode ketiga menggunakan nilai principal Component analysis (PCA) dari rasio?rasio tersebut. Kemudian dalam menganalisa pengaruh penerapan manajemen risiko terhadap nilai perusahaan menggunakan analisis regresi data panel. Model regresi yang digunakan yaitu fixed effect model. Hasil penelitian menunjukan setiap metode dari penerapan manajemen risiko memiliki hasil yang berbeda. Dalam metode pertama, rasio NONIM dan CAR berpengaruh positif tapi tidak terdapat pengaruh signifikan, NETIM dan PROV berpengaruh negativ tapi tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Pada metode kedua, nilai average berpengaruh positif tapi tidak terdapat pengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Pada metode ketiga, nilai PCA tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan. 
Institution Info

Universitas Putera Batam