DETAIL DOCUMENT
Flouting Maxim Of Grice's Cooperative Principle Conversation At Coronacast ABC News: Pragmatics Approach
Total View This Week0
Institusion
Universitas Putera Batam
Author
Isbandi, Isbandi
Subject
420 Bahasa Inggris 
Datestamp
2021-09-22 07:52:07 
Abstract :
Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pelanggaran maksim yang dilakukan oleh para pembicara dalam podcast Coronacast. Secara spesifik, penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis-jenis pelanggaran maksim dan mencari tahu alasan-alasan untuk flouting maxim yang digunakan oleh para pembicara dalam podcast Coronacast tersebut. Peneliti menggunakan dua teori untuk melakukan penelitian ini; yaitu teori oleh Grice dan Leech. Peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dalam menyelesaikan penelitian ini. Data dikumpulkan dari ujaran dalam sepuluh episode yang berbeda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa empat jenis maksim flouting digunakan oleh pembicara: kuantitas, kualitas, relevansi dan flouting maksim manner; dan untuk alasan yang menyebabkan para pembicara melakukan pelanggaran maksim adalah alasan kolaboratif, konvivial dan konflik, sedangkan alasan kompetitif tidak ditemukan dalam penelitian ini. Dalam hal jenis pelanggarannya, flouting maksim relevansi adalah jenis terbanyak terjadi, karena dengan memberikan kontribusi yang tidak relevan, pembicara mencoba memberikan informasi yang tepat dan akurat; untuk jenis terendah yang terjadi dalam penelitian ini adalah jenis maksim manner. Terkahir, pada bagian alasan terjadinya pelanggaran maksim, alasan kolaboratif adalah yang paling dominan dalam percakapan yang ada pada podcast. 
Institution Info

Universitas Putera Batam