DETAIL DOCUMENT
PERAN KORPS SUKARELA (KSR) PMI DALAM MITIGASI BENCANA ALAM (Studi Pada Korps Sukarela (KSR) PMI Kabupaten Probolinggo)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Panca Marga
Author
HARDIONO, DWI JOKO
Subject
Fakultas Sosial dan Ilmu Politik 
Datestamp
2024-03-01 04:21:26 
Abstract :
PMI (Palang Merah Indonesia) adalah sebuah organisasi kemanusiaan yang berbasis di Indonesia. Didalam organisasi PMI terdapat relawan yang berperan dalam aksi kemanusiaannya yang bisa disebut dengan KSR (Korps Sukarela). KSR itu sendiri bisa diartikan sekelompok orang yang secara sukarela atau sukarelawan yang didedisikan untuk memberikan bantuan kemanusiaan dalam situasi darurat dan bencana alam khususnya di Kabupaten Probolinggo. Peran dan tugas dari KSR yaitu memberikan bantuan atau pertolongan kepada masyarakat seperti donor darah, penggalangan dana, pendidikan kemanusiaan, pelayanan kesehatan, dan tanggap darurat terhadap bencana yang terjadi disekitar kita. Tujuan dari KSR itu sendiri adalah meningkatkan kesadaran dan edukasi tentang kemanusiaan, kesehatan, kesiapsiagaan bencana dimasyarakat. KSR itu sangat berperan penting dalam membantu masyarakat yang terdampak oleh bencana alam dan situasi darurat di Indonesia. Dengan semangat dan kerja sama tim, KSR PMI mendukung dan melaksanakan berbagai kegiatan kemanusiaan yang menunjukkan dedikasi yang tinggi terhadap pelayanan bagi sesama. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, dengan mengumpulkan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini analisis data interaktif dari Miles Huberman yang terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini dilakukan untuk membantu menyelesaikan masalah yang berada di Kabupaten Probolinggo yang mana peran KSR dapat menarik minat masyarakat untuk sama-sama melakukan tindakan mitigasi bencana alam di daerah masing-masing guna untuk meminimalisir terjadi resiko bencana yang ditimbulkan. Selain itu diharapkan adanya pendampingan dari KSR PMI Kabupaten Probolinggo untuk terjun langsung kepada masyarakat terkait dengan adanya kegiatan mitigasi bencana alam yang dilakukan KSR PMI di daerah yang rawan terdampak bencana di Kabupaten Probolinggo. 
Institution Info

Universitas Panca Marga