DETAIL DOCUMENT
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGUNGKAPAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL (CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY) DALAM LAPORAN TAHUNAN PERUSAHAAN (Studi Empiris pada Perusahaan Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2018-2020)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pasir Pengaraian
Author
ASTUTI, SITI WINDI
Subject
657 Accounting/Akuntansi 
Datestamp
2022-02-15 07:00:56 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pengungkapan Tanggung Jawab Sosial (Corporate Social Responsibility) Dalam Laporan Tahunan Pada Perusahaan Pertambangan yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia periode 2018 sampai 2020. Faktor-faktor yang diuji dalam penelitian ini adalah Return On Asset (ROA), komite audit, Debt To Equity Ratio (DER), dan media exposure sebagai variabel independen sedangkan Pengungakapan Tanggung jawab sosial perusahaan sebagai variabel dependen. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder dan pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling yang terdiri dari 9 perusahaan yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia (BEI) dan mempublikasikan laporan keuangan secara konsisten dalam periode tahun 2018-2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Secara parsial Return On Asset (ROA), komite audit, Debt To Equity Ratio (DER), dan media exposure tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility pada perusahaan Pertambangaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2018-2020. Sedangkan secara simultan menunjukkan bahwa Return On Asset (ROA), komite audit, Debt To Equity Ratio (DER), media exposure tidak berpengaruh signifikan terhadap pengungkapan tanggung jawab sosial perusahaan. 
Institution Info

Universitas Pasir Pengaraian