DETAIL DOCUMENT
PENGARUH MODAL, LUAS LAHAN DAN TENAGA KERJA TERHADAP PENDAPATAN PETANI KELAPA SAWIT DI DESA KEPENUHAN BARU KECAMATAN KEPENUHAN KABUPATEN ROKAN HULU
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pasir Pengaraian
Author
FAUZAN NST, -
Subject
630 - 639 Pertanian dan Teknologi yang Berkaitan 
Datestamp
2022-02-17 04:41:13 
Abstract :
Indonesia dikenal sebagai salah satu negara agraris yang memilki potensi kekayaan alam yang berlimpah. Salah satu sektor yang berkembang, dan mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia adalah sektor pertanian, sebagai kegiatan pembangunan subsektor perkebunan, kelapa sawit merupakan salah satu produk yang berkembang dengan pesat perkembangannya dibandingkan komoditas lain terutama di Provinsi Riau. Riau merupakan sentra utama untuk komoditas tanaman kelapa sawit, Rokan Hulu merupakan kabupaten yang terletak di Provinsi Riau, yang memiliki 13 kecamatan yang berpotensi dalam pembudidayaan komoditas tanaman kelapa sawit. Kecamatan Kepenuhan merupakan salah satu kecamatan di Kabupaten Rokan Hulu yang unggul dalam produksi kelapa sawit, adapun desa di Kecamatan Kepenuhan dominan mencari pendapatan untuk kelangsungan hidupnya sebagai petani kelapa sawit adalah Desa Kepenuhan Baru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah modal, luas lahan dan tenaga kerja memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan petani kelapa sawit di Desa Kepenuhan Baru Kecamatan Kepenuhan Kabupaten Roka Hulu. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah secara serempak modal, luas lahan dan tenaga kerja berpengaruh nyata terhadapa pendapatan petani kelapa sawit di Desa Kepenuhan Baru, hal ini di buktikan dengan nilai uji F sebesar 31,189 dengan nilai signifikan 0,000 dan secara simultan modal dan luas lahan berpengaruh nyata terhadap pendapatan petani kelapa sawit di Desa Kepenuhan Baru, hal ini dibuktikan dengan nilai signifikan dari uji t variabel modal (X1) dan luas lahan (X2) senilai 0,000 < 0,05, sedangkan tenaga kerja tidak berpengaruh nyata terhadap pendapatan petani kelapa sawit di Desa Kepenuhan, hal tersebut, ditunjukkan dengan nilai signifikan variabel tenaga kerja (X3) 0,441 > 0,05). 
Institution Info

Universitas Pasir Pengaraian