DETAIL DOCUMENT
PENGARUH LATIHAN KNEE TUCK JUMP TERHADAP DAYA LEDAK (EXPLOSIVE POWER) OTOT TUNGKAI PADA CLUB BOLA VOLI PUTRA SUKMA JAYA MUARA RUMBAI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Pasir Pengaraian
Author
KURNIAWAN, ANIS
Subject
790 - 799 Olah Raga dan Seni Pertunjukan 
Datestamp
2023-09-05 03:05:46 
Abstract :
Masalah dalam penelitian ini adalah masih rendahnya Daya ledak (Explosive power) otot tungkai pada tim bola voli putra Sukma Jaya Muara Rumbai, hal ini disebabkan kurangnya latihan terhadap peningkatan teknik bermain, tidak ada program latihan untuk meningkatkan kualitas knee tuck jump. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan knee tuck jump terhadap daya ledak (Explosive power) otot tungkai pada tim bola voli putra Sukma Jaya Muara Rumbai. Penelitian ini merupakan penelitian metode Eksperimen Semu dilanjutkan dengan melihat kontribusi variabel X terhadap variabel Y. populasi dalam penelitian ini adalah Pemain Bola Voli Sukma Jaya Muara Rumbai yang berjumlah 12 orang dengan menggunakan teknik pengambilan sampel Total Sampling. Penelitian dilakukan pada tanggal 22 Januari s/d 02 Maret 2022 di Lapangan Bola Voli SMK Ahmad Latifah Muara Rumbai Dusun Suka Mulya dengan motode latihan knee tuck jump dan pengambilan tes vertical jump. Dalam penelitian ini analisis data yang digunakan yaitu analisis uji normalitas dengan metode lilliefors, homogenitas dan uji hipotesis dengan menggunakan uji t.. Dari hasil penelitian ini diperoleh hasil analisis pengujian Hipotesis dari Latihan Metode Knee Tuck Jump yang dilakukan perhitungan statistik sesuai dengan formula yang digunakan (Uji t) diperoleh thitung 22,894>ttabel1,796 yang berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Hasil tersebut diartikan bahwa ada pengaruh Latihan Metode Knee Tuck Jump terhadap Daya Ledak Otot Tungkai pada Club Bola Voli Putra Sukma Jaya Muara Rumbai. Berdasarkan analisis data dan pembahasan yang telah dipaparkan terdahulu, maka dapat dikemukakan kesimpulan sebagai berikut Latihan Metode Knee Tuck Jump berpengaruh terhadap daya ledak Otot Tungkai pada Club Bola Voli Sukma Jaya Muara Rumbai dengan hasil:Pre-test Rata-rata 2.78 meningkat sebesar 3.24 atau 3.2% menjadi 6.02 pada Post-test dengan hasil (thitung 22.894 > ttabel 1.796), maka Ho ditolak Ha diterima. 
Institution Info

Universitas Pasir Pengaraian