DETAIL DOCUMENT
PENGARUH LIKUIDITAS, PERTUMBUHAN PENJUALAN, STRUKTUR AKTIVA DAN PROFITABILITAS TERHADAP STRUKTUR MODAL PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEI TAHUN 2015-2018
Total View This Week150
Institusion
Universitas Pancasakti
Author
Ester, Priskilla
Subject
HF Commerce 
Datestamp
2019-10-08 04:25:28 
Abstract :
Ester Priskilla Siregar.. Pengaruh Likuiditas, Pertumbuhan Penjualan, Struktur Aktiva Dan Profitabilitas Terhadap Struktur Modal Pada Perusahaan Manufaktur Di BEI Tahun 2015-2018. Tegal : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasakti Tegal. 2019. Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui pengaruh likuiditas terhadap struktur modal, 2) Untuk mengetahui pengaruh pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal, 3) Untuk mengetahui pengaruh struktur aktiva terhadap struktur modal. 4). Untuk mengetahui pengaruh profitabilitas terhadap struktur modal. Jenis Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif. Metode pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah uji asumsi klasik, analisis regresi linier berganda, uji signifikan parameter individual, dan analisis koefisien determinasi. Kesimpulan penelitian ini adalah 1). Dari perhitungan uji signifikan parameter individual (uji statistik t) likuiditas terhadap struktur modal dengan menggunakan SPSS diperoleh nilai sig = 0,044 < 0,05 disimpulkan terdapat pengaruh signifikan likuiditas terhadap struktur modal, 2). Dari perhitungan uji signifikan parameter individual (uji statistik t) pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal dengan menggunakan SPSS diperoleh nilai sig = 0,365 > 0,05 disimpulkan terdapat pengaruh tidak signifikan pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal, 3). Dari perhitungan uji signifikan parameter individual (uji statistik t) struktur aktiva terhadap struktur modal dengan menggunakan SPSS diperoleh nilai sig = 0,018 < 0,05 disimpulkan terdapat pengaruh signifikan struktur aktiva terhadap struktur modal 4). Dari perhitungan uji signifikan parameter individual (uji statistik t) profitabilitas terhadap struktur modal dengan menggunakan SPSS diperoleh nilai sig = 0,356 > 0,0 disimpulkan terdapat pengaruh tidak signifikan profitabilitas terhadap struktur modal. Kata Kunci : Likuiditas, Pertumbuhan Penjualan, Struktur Aktiva, Profitabilitas, Struktur Modal 

File :
Skripsi.pdf
Institution Info

Universitas Pancasakti