DETAIL DOCUMENT
Pembuatan komposit CTAB-bentonit yang digunakan untuk bleaching crude palm oil
Total View This Week103
Institusion
Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya
Author
. Revano (STUDENT ID : revanojohan97@gmail.com)
Suryadi Ismadji (LECTURER ID : .)
Maria Yuliana (LECTURER ID : ..)
Subject
Engineering 
Datestamp
2020-07-02 07:09:35 
Abstract :
Crude Palm Oil (CPO) atau sering disebut dengan istilah minyak kelapa sawit merupakan minyak nabati yang bersumber atau berasal dari buah kelapa sawit. CPO saat ini merupakan bahan baku yang paling banyak digunakan oleh seluruh lapisan masyarakat karena CPO merupakan bahan baku utama pada minyak goreng. Tidak hanya di Indonesia, namun di luar negeri permintaan akan CPO juga sangat tinggi. Oleh karena itu, Indonesia harus mampu memenuhi permintaan akan produksi CPO yang memiliki mutu atau standar international. CPO adalah sumber alami yang mengandung karotenoid, dimana karotenoid memberikan warna orange-merah pada minyak sawit mentah. Warna pada CPO yang belum diolah tidak disukai oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan suatu adsorben atau penyerap yang berguna untuk mengadsorpsi warna orange-merah yang dihasilkan oleh β–karoten dari CPO menggunakan bentonit yang telah diaktivasi dengan asam dan dimodifikasi dengan Cethyl Trimmethyl Ammonium Bromide (CTAB). Proses modifikasi bentonit dilakukan dengan menambahkan CTAB dengan perbandingan rasio massa antara CTAB dan bentonit sebesar 1:100, 1:200, 1:300. 1:400, 1:500 dan variasi suhu modifikasi bentonit sebesar 40oC dan 50oC. Parameter yang diamati setelah proses adsorpsi adalah konsentrasi β-Carotene yang masih terdapat di dalam minyak hasil adsorpsi, kadar asam lemak bebas (FFA), dan bilangan peroksida (PV). Dengan menggunakan parameter penyerapan β-Carotene yang optimum kemudian dilakukan juga variasi massa adsorben pada proses adsorpsi yaitu 1%, 2%, dan 3% dari berat minyak. Dari hasil parameter β-Carotene, didapatkan hasil penyerapan yang optimum terjadi di variasi rasio massa adsorben CTAB : Bentonit sebesar 1:100 dengan variasi suhu modifikasi 40°C. Akan tetapi hasil Free Fatty Acid dan Peroxide Value menunjukkan bahwa semakin kecil rasio adsorben CTAB : Bentonit, maka kandungan Free Fatty Acid dan Peroxide Value juga semakin kecil. 
Institution Info

Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya