DETAIL DOCUMENT
Hubungan Pola Pemberian Makan pada Balita dengan Kejadian Stunting di Desa Gro’om Wilayah Kerja UPT. Puskesmas Panaguan Kabupaten Pamekasan
Total View This Week0
Institusion
Universitas Wiraraja
Author
Purnamawati, Ira
Subject
618.2 Obstetri, Obstetrik, Ilmu Kandungan, Ilmu Kebidanan 
Datestamp
2024-03-27 01:59:08 
Abstract :
Stunting merupakan gangguan pertumbuhan linier yang disebabkan adanya malnutrisi asupan zat gizi kronis dan atau penyakit infeksi kronis maupun berulang yang ditunjukkan dengan nilai z-score tinggi badan menurut usia (TB/U)<-2 SD. Menurut WHO, stunting berkaitan erat dengan pola pemberian makan pada anak. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan pola pemberian makan pada balita dengan kejadian stunting di Desa Gro?om wilayah kerja UPT Puskesmas Panaguan Kabupaten Pamekasan. Metode penelitian menggunakan desain penelitian korelasional dengan pendekatan case control dan uji statistik chi square. Sampel terdiri dari 38 balita stunting dan 56 balita tidak stunting. Data penelitian merupakan data primer hasil kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan balita di Desa Gro?om wilayah kerja UPT Puskesmas Panaguan Kabupaten Pamekasan, dari 29 balita yang pola pemberian makan tidak tepat, terdapat 23 orang (24,5%) stunting dan 6 orang (6,4%) tidak stunting. Dari 65 balita yang pola pemberian makan tepat, 15 orang (16,0%) stunting dan 50 orang (53,2%) tidak stunting. Hasil uji statistik chi square sig = 0,000. Nilai odds ratio 0,078 (OR < 1), menunjukkan pola pemberian makan pada balita merupakan faktor protektif atau mengurangi risiko kejadian stunting di Puskesmas Panaguan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan. Disimpulkan bahwa pola pemberian makan pada balita kelompok stunting sebagian besar tidak tepat dan pada balita kelompok tidak stunting sebagian besar sudah tepat, serta hampir separuh balita mengalami stunting. Ada hubungan pola pemberian makan pada balita dan kejadian stunting di Desa Gro?om wilayah kerja UPT Puskesmas Panaguan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan. Kata Kunci : balita - pemberian makan - stunting 
Institution Info

Universitas Wiraraja