DETAIL DOCUMENT
PENGARUH KONSENTRASI POLIVINIL ALKOHOL (PVA) SEBAGAI FILMING AGENT TERHADAP KARAKTERISTIK FISIK SEDIAAN MASKER GEL PEEL-OFF
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Sinta, Pratama
Pujiastuti, Anasthasia
Sunnah, Istianatus
Subject
RS Pharmacy and materia medica 
Datestamp
2020-10-13 07:07:31 
Abstract :
Latar Belakang: Masker gel peel-off mengandung komposisi bahan, diantaranya zat aktif, filming agent, gelling agent, humektan, dan pengawet. Karakteristik fisik sediaan masker gel peel-off dipengaruhi oleh filming agent. Tujuan: Penelitian ini dilakukan untuk mengevaluasi pengaruh konsentrasi PVA sebagai filming agent terhadap karakteristik fisik sediaan masker gel peel-off. Metode: Penelitian ini berupa studi literatur dengan pendekatan meta analisis. Literatur jurnal yang digunakan sebanyak 5 jurnal, terdiri dari jurnal internasional dan jurnal nasional. Terdapat tiga tahapan proses dalam melakukan meta analisis, tahap pertama pencarian artikel yang sesuai dengan konsep penelitian, artikel yang didapat selanjutnya diperiksa status akreditasinya. Tahap kedua yaitu konsentrasi PVA sebagai filming agent pada masing-masing jurnal dilakukan analisis, dengan membandingkan hasil karakteristik fisik dari berbagai sediaan masker gel peel-off. Tahap ketiga yaitu hasil perbandingan karakteristik fisik masker gel peel-off yang diperoleh kemudian disimpulkan, untuk mengetahui pengaruh konsentrasi PVA sebagai filming agent terhadap karakteristik fisik masker gel peel-off. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh konsentrasi PVA sebagai filming agent berpengaruh terhadap daya sebar sediaan, adanya peningkatan konsentrasi PVA akan menurunkan respon daya sebar. Konsentrasi PVA yang tinggi akan meningkatkan nilai viskositas sediaan. Konsentrasi PVA juga berpengaruh terhadap waktu kering sediaan, konsentrasi PVA yang tinggi akan mempercepat waktu mengering sediaan. Simpulan: Konsentrasi PVA sebagai filming agent yang semakin tinggi pada sediaan masker gel peel-off akan menurunkan respon daya sebar, meningkatkan nilai viskositas sediaan dan mempercepat waktu mengering sediaan. Kata kunci: PVA, Filming agent, Karakteristik Fisik, Masker gel peel-off. Kepustakaan: 29 (1979-2020). 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo