Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Mawardah, Afifah
Puji Lestari, Ita
Afandi, Alfan
Subject
RA Public aspects of medicine
Datestamp
2020-10-26 03:04:31
Abstract :
Latar Belakang : Coronavirus Disease menyebabkan kematian, di sisi lain
kepedulian masyarakat terhadap pencegahan pada level induvidu juga masih
rendah sehingga saat ini penyebarannya sulit untuk dikendalikan. Prevalensi
jumlah penderita COVID-19 di kota semarang yaitu 780 kasus dengan rincian
548 kasus dari dalam kota Semarang dan 162 kasus dari luar kota Semarang.
Tujuan : Mengetahui gambaran perilaku pencegahan coronavirus disease pada
Masyarakat di Kelurahan Sendang Mulyo Kecamatan Tembalang Kota Semarang.
Metode : Desain penelitian ini deskriptif dengan pendekatan cross sectional.
Populasi penelitian ini adalah masyarakat di Kelurahan Sendang Mulyo
Kecamatan Tembalang Kota Semarang dengan jumlah sampel 100 orang yang
diambil dengan teknik convenience sampling Alat pengambilan data
menggunakan kuesioner. Analisis univariat diolah menggunakan distribusi
frekuensi.
Hasil : Masyarakat di Kelurahan Sendang Mulyo Kecamatan Tembalang Kota
Semarang mempunyai perilaku pencegahan coronavirus disease lebih banyak
kategori baik (53,0%) sedangkan yang kurang (47%). Dimana perilaku memakai
masker yang benar, dan perilaku pysical dan distancing, Kategori kurang yaitu
konsumsi makanan gizi seimbang dan etika batuk dan bersin.
Simpulan : masyarakat di Sendang Mulyo Kecamatan Tembalang Kota
Semarang mempunyai perilaku pencegahan coronavirus disease lebih
banyak kategori baik.
Saran : Masyarakat harus meningkatkan mengkonsumsi makananan yang
mengandung gizi seimbang dan menerapkan etika batuk bersin yang benar.
Kata Kunci : Perilaku Pencegahan, Coronavirus Disease
Kepustakaan : 57 (2009-2017)