DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KECANDUAN GAME ONLINE DENGAN KECERDASAN EMOSI PADA REMAJA SMP NEGERI 3 UNGARAN : TINJAUAN DARI BEBERAPA ARTIKEL PENELITIAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Arum Sari, Devy
Trimawati, Trimawati
Apriyatmoko, Raharjo
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2020-11-10 03:22:35 
Abstract :
Kecanduan bermain game online didefinisikan sebagai sikap berlebihan dalam penggunaan komputer dan video game sehingga para pemainnya tidak bisa mengendalikan sikap yang berlebihan tersebut, yang berdampak pada masalah sosial dan emosional. Tujuan penelitian ini yakni untuk mendapatkan gambaran kecanduan game online dengan kecerdasan emosi pada remaja, melalui analisis hasil penelitian terkait. Penelitian ini menggunakan desain Deskriptif Korelasi, dengan pendekatan meta analisis. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 3617 responden berdasarkan 6 artikel dan menggunakan teknik proportional random sampling. Instrumen yang digunakan yakni 4 artikel nasional dan 2 artikel internasional. Uji statistik yang digunakan yakni uji korelasi chi-square, spearman rank dan pearson correlation. Hasil analisa beberapa jurnal dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara kecanduan game online dengan kecerdasan emosi pada remaja. Dari hasil tersebut peneliti menemukan bahwa semakin tinggi kecanduan atau intensitas bermain permainan online seorang remaja maka tingkat kecerdasan emosional akan semakin rendah. Berdasarkan penelitian ini diharapkan pentingnya memberikan pemahaman yang benar tentang pemanfaatan teknologi khususnya game online sebagai sarana hiburan agar tidak terjadi kecanduan game online. Peningkatan kecerdasan emosi dapat dilakukan dengan peningkatan percaya diri, serius dalam menjalin komunikasi, mengembangkan minat juga mengembangkan aset fisik dan psikologis. Semakin baik pendidikan emosi yang diterima remaja maka akan semakin baik pula kecerdasan emosinya Kata Kunci : Kecanduan Game Online, Kecerdasan Emosi, Remaja Kepustakaan : 47 (2009-2020) 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo