DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN TABLET Fe DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA KEHAMILAN DI PUSKESMAS BOJONG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Mutiara Dewi, Nur Intan
Masruroh, Masruroh
Subject
RG Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2021-08-06 02:49:12 
Abstract :
Pada saat kehamilan, jika ibu kurang mengkonsumsi zat besi maka janin akan memenuhi kebutuhannya dengan mengambil zat besi dari tubuh ibu sehingga ibu mengalami anemia. Angka prevalensi kejadian anemia di puskesmas Bojong pada tahun 2019 sebanyak 32 kasus, mengalami kenaikan pada tahun 2020 ditinjau dari bulan Januari ? September 2020 sebanyak 46 kasus ibu hamil yang mengalami anemia. Faktor yang mempengaruhi anemia ibu hamil yaitu kurangnya pengetahuan dan suplementasi Fe. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tablet Fe dengan kejadian anemia pada kehamilan di Puskesmas Bojong. Metode : Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan bentuk penelitian analitik observasional, dengan desain penelitian cross sectional. Mengumpulkan data primer dengan kuesioner dan data sekunder dari buku laporan registrasi puskesmas Bojong. Pengambilan sampel dibagi menjadi 2 bagian yaitu sampel kasus 40 responden anemia dan sampel kontrol 40 responden tidak anemia, total sampel yang digunakan 80 responden. Hasil : Dari 40 responden yang anemia 78,3% responden berpengetahuan kurang, dan dari 40 yang tidak anemia sebanyak 68,8% responden berpengetahuan baik. Berdasarkan hasil uji chi square nila p-value = 0,003 (p<0,05) sehingga terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan tablet Fe dengan kejadian anemia pada kehamilan di Puskesmas Bojong. Kesimpulan : Ada hubungan antara tingkat pengetahuan tablet Fe dengan kejadian anemia pada kehamilan di Puskesmas Bojong. 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo