DETAIL DOCUMENT
PENGELOLAAN KESIAPAN MENINGKATKAN MANAJEMEN KESEHATAN PADA KELUARGA TN. K DI KELURAHAN CANDIREJO UNGARAN
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
ATMAJA PUTRA, TRI
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2019-12-17 02:35:14 
Abstract :
Tuberculosis merupakan penyakit infeksi yang menular dan merupakan penyakit yang sangat dipengaruhi oleh faktor perilaku. Penyakit tuberculosis selain terjadi karena faktor perilaku dan resiko dapat pula terjadi proses penularan. Salah satu faktor resiko penularan tuberculosis adalah kondisi rumah yang lembab. Sehingga perlu adanya kesiapan meningkatkan manajemen kesehatan dan peran dari keluarga di rumah untuk mencegah kekambuhan. Intervensi yang diberikan adalah dengan pemberian pendidikan kesehatan kepada keluarga dengan penyakit Tuberculosis. Dengan tujuan agar meningkatkan pengetahuan keluarga tentang penyakit Tuberculosis serta dapat memfasilitasi keluarga untuk meningkatkan manajemen kesehatan seperti yang diharapkan. Pengelolaan dilakukan dengan proses keperawatan. Pengelolaan kesiapan meningkatkan manajemen kesehatan dilakukan selama 2 hari pada keluarga Tn. K. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara dan observasi. Impelementasi yang digunakan adalah memberikan penyuluhan berupa pendidikan tentang pemeliharaan kesehatan lingkungan keluarga. Hasil pengelolaan didapatkan keluarga dapat memahami dan mengerti tentang pemeliharaan kesehatan lingkungan dan keluarga telah mengetahui tentang pencegahan penyakit Tuberculosis. Dengan hasil pembelajaran sebelumnya membuktikan bahwa hasil yang dicapai yaitu masalah teratasi. Saran bagi perawat, diharapkan lebih aktif dalam memberikan informasi mengenai kesehatan dengan melakukan penyuluhan langsung ke keluarga. Sehingga keluarga mengetahui dan memahami tentang suatu penyakit dan perawatanya khususnya penyakit Tuberculosis 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo