DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN BEBAN KERJA PERAWAT DALAM MENANGANI PASIEN COVID-19 DI RUANG RAWAT INAP RSUD TEMANGGUNG
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Megowati, Bibit
Susilo, Eko
Subject
RT Nursing 
Datestamp
2021-09-02 03:41:47 
Abstract :
Pada masa berlangsungnya pandemi COVID-19 ini, RSUD Temanggung menjadi salah satu rumah sakit yang melayani pasien COVID-19. Sehingga dalam penelitian akan membahas gambaran beban kerja perawat dalam menangani pasien Covid-19 di RSUD Temanggung. Tujuan penelitian ini akan melihat suatu gambaran beban kerja perawat yang menangani pasien Covid-19 berdasarkan faktor fisik, psikologis, dan waktu kerja. Metode Penelitian: Jenis penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kuantitatif. Desain penelitian ini termasuk dalam penelitian diskriptif studi kasus. Pendekatan yang dilakukan adalah cross sectional. Metode sampling yang digunakan adalah total sampling dengan jumlah 50 responden. Instrumen penelitian berupa kuesioner dan menggunakan analisis univariat Hasil Penelitian: Dari 50 responden yang menangani pasien Covid-19 diketahui bahwa untuk faktor fisik responden yang menyatakan tinggi sebesar 48% dan sedang 52%. Untuk faktor psikologis responden yang menyatakan tinggi sebesar 100% Sedangkan untuk beban waktu kerja responden yang menyatakan tinggi sebesar 2%, sedang sebesar 96% dan rendah 2%. Kesimpulan: Beban kerja perawat di RSUD Temanggung berdasarkan faktor fisik dengan hasil beban kerja sedang, berdasarkan faktor psikologis dengan hasil beban kerja tinggi dan berdasarkan waktu kerja dengan hasil beban kerja sedang. 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo