Abstract :
Latar Belakang : Menurut data WHO, sebanyak 99% kematian ibu akibat masalah persalinan atau kelahiran terjadi di negara-negara berkembang (Joseph, 2010). Berdasarkan penelitian Sri Rejeki dkk, (2013) Salah satu cara untuk meringankan sensasi rasa nyeri saat persalinan yang yang lebih mudah, efektif, murah, dan tanpa efek yang merugikan yaitu dengan masase effleurage dan massase counterpressure. Teknik ini dilakukan dengan teratur dengan latihan pernapasan selama kontraksi dan dilaukan selama ± 20 menit.
Tujuan penulisan : Untuk mengetahui perbedaan efektivitas massage effleurage dan massage counter pressure terhadap nyeri persalinan kala i fase aktif di puskesmas bergas
Metode : Metode penulisan yang digunakan penulis dengan mengumpulkan data dengan cara wawancara, observasi dan melakukan pemeriksaan fisik.
Hasil : Berdasarkan hasil penelitian bahwa didapatkan nilai t hitung sebesar 0.580 dengan p-value sebesar 0,659. Karena p-value 0,659 > ? (0,05), maka H0 diterima dan H1 ditolak, hal ini dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan tingkat nyeri kala I fase aktif persalinan normal dengan pemberian massage effleurage dan massage counter pressure di Puskesmas Bergas.
Saran : Diharapkan tenaga kesehatan mampu menggunakan teknik massage effleurage dan massage counter pressure sebagai penanganan pada ibu bersalin kala I fase aktif.