DETAIL DOCUMENT
Analisis Pembelajaran Bahasa Jepang Di Smk Cokroaminoto 1 Banjarnegara
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
Yulianto, Subhan
Subject
L Education (General) 
Datestamp
2024-11-13 04:05:59 
Abstract :
Menurut kementrian pendidikan dan kebudayaan riset dan teknologi, kurikulum 2013 merupakan kurikulum nasional yang telah dikembangkan bertahun-tahun dan telah memenuhi dua dimensi kurikulum, yaitu rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran. Tujuan kurikulum 2013 adalah mempersiapkan manusia Indonesia agar memiliki kemampuan hidup sebagai pribadi dan warga negara yang beriman, produktif, dan efektif serta mampu berkontribusi pada kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan peradaban dunia. Sumber data dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XII SMK Cokroaminoto 1 Banjarnegara sebagai sumber informan yang berjumlah 33 siswa yang diperoleh dari kegiatan belajar mengajar Bahasa Jepang di kelas XII TKJ 1. Metode yang digunakan dalam penelitian ini berupa dokumentasi dan observasi. Kata kunci : Pembelajaran, Kurikulum 13 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo