DETAIL DOCUMENT
UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK BUNGA TELANG (Clitoria ternatea L.) DENGAN PELARUT ETANOL DAN ETIL ASETAT MENGGUNAKAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power)
Total View This Week0
Institusion
Universitas Ngudi Waluyo
Author
WINARTI, NANI
Laila Vifta, Rissa
Susilo, Jatmiko
Subject
R Medicine (General) 
Datestamp
2020-04-15 03:24:49 
Abstract :
Radikal bebas yang menyerang struktur tubuh mengakibatkan beberapa penyakit seperti arterosklerosis, jantung koroner, stroke, gagal ginjal, dan proses penuaan. Antioksidan merupakan zat yang dapat menangkal reaksi oksidasi dari radikal bebas.Bunga telang mengandung senyawa flavonoid yang dapat berperan sebagai antioksidan.Tujuan penelitian ini untuk menganalisis senyawa aktif dan aktifitas antioksidan dari bunga telang menggunakan pelarut etanol dan etil asetat. Metode :Jenis penelitian adalah eksperimental laboratorium dengan metode pengujian aktifitas antioksidan menggunakan metode FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power). Hasil :Hasil KLT menunjukan pada kedua ekstrak bunga telang mengandung flavonoid berdasarkan nilai rf etanol 96% 0,2 etil asetat 0,3 dan aktivitas antioksidan diperoleh dengan nilai IC50 Etanol 3,31ppm dan etil asetat adalah 3,57ppm. hasil uji T-test menunjukan Tidak ada perbedaan aktivitas antioksidan ekstrak bunga telang Clitoria ternatea L.)menggunakan pelarut etanol dan etil asetat dengan p value sebesar 0,910 > 0,05 (?) dan tidak ada perbedaan IC50 dengan p value sebesar 0,515 > 0,05 (?). Kesimpulan :Ekstrak bunga telang (Clitoria ternatea L.)dengan pelarut etanol dan etil asetat mengandung flavonoid dan memiliki aktifitas antioksidan dengan kategori yang sangat kuat. 
Institution Info

Universitas Ngudi Waluyo